Klaten - Babinsa Desa Joho Koramil 09/Prambanan Kodim 0723/Klaten Serma Edi Rusman melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) bertempat di bengkel motor warga binaan Dukuh Sidokerto Desa Joho Kecamatan Prambanan Kabupaten Klaten, (11/04/2023)
Baca juga:
RI Imbau G20 Jadi Solusi Masalah Ekonomi
|
Menjalankan Puasa Ramadhan tidak menyurutkan Serma Edi Rusman untuk melaksanakan kegiatan pembinaan kewilayahan. Seperti kita ketahui di bulan Ramadhan banyak aktivitas ibadah umat Islam mulai dari Sahur hingga pelaksanaan sholat tarawih.
Hal inilah yang mendorong Babinsa melaksanakan Komunikasi Sosial dengan warga binaan guna menghimbau agar selalu menjaga toleransi antar umat beragama sehingga tercipta kerukunan di lingkungan masyarakat.
Serma Edi Rusman mengungkapkan bahwa kegiatan Komsos ini untuk menciptakan suasana yang kondusif dengan mengajak bertoleransi serta menjaga Kamtibmas di lingkungan.
“Komunikasi tidak mengenal tempat maupun kasta, sebagai Babinsa kita harus mengayomi dan menghimbau warga tetap mengedepankan kamtibmas di lingkungan dan ini kita mengajak warga untuk tetap menjaga toleransi antar umat beragama, ” ungkap Serma Edi Rusman.
Dalam komunikasinya bersama warga, Babinsa juga menghimbau kepada pemilik bengkel agar menghimbau pelanggannya agar tidak menggunakan knalpot brong dalam suasana bulan Ramadhan, karena dapat mengganggu aktivitas ibadah. (Red)