Babinsa Wonosari Wujudkan Kemanunggalan TNI Dan Rakyat

    Babinsa Wonosari Wujudkan Kemanunggalan TNI Dan Rakyat
    Babinsa Wonosari Wujudkan Kemanunggalan TNI Dan Rakyat

    Klaten - Koptu Suyono Babinsa Desa Sidowarno Koramil 22 Wonosari Kodim 0723 Klaten meninjau pembangunan Masjid Raya Sidowarno di Dukuh Sidowarno RT 28 RW 07 Desa Sidowarno Kecamatan Wonosari Kabupaten Klaten, (29/1/2023)

     

    Sambangnya dalam peninjauan pembangunan Masjid yang dilakukan Babinsa merupakan bagian dari pembinaan teritorial yang dapat dijadikan sebagai wahana dalam berinteraksi serta komunikasi sosial anggota Babinsa bersama masyarakat.

     

    Dengan membaurnya Babinsa dalam kegiatan di wilayahnya akan bisa lebih dekat bersama masyarakat guna menjaga hubungan dan memelihara komunikasi yang sudah terjalin baik sehingga sinergitas TNI bersama masyarakat benar-benar terwujud dan terbukti.

     

    Danramil 22 Wonosari Kapten Inf Luis Timur Riyanto Saat dikonfirmasi terpisah menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan Babinsa sebagai upaya meningkatkan rasa kebersamaan dengan masyarakat dalam mewujudkan hubungan yang baik sehingga tercipta kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

     

    “Dengan Sambangnya Babinsa di wilayah seperti yang dilakukan Babinsa Desa Sidowarno merupakan untuk mendekatkan diri bersama warga untuk menciptakan kebersamaan dan gotong royong dalam pembangunan Masjid, ” ungkap Kapten Inf Luis Timur Riyanto.

     

    Fauzan selaku Tokoh Agama di Desa Sidowarno saat ditemui menyampaikan Ucapan terimakasih kepada Babinsa Koramil 22 Wonosari yang telah hadir bersama warga dan membantu dalam pembuatan masjid.

     

    “Dengan hadirnya Pak Babinsa menjadikan kebersamaan bersama aparat pembina desa menjadikan semangat warga dalam melaksanakan kegiatan seperti dalam pembangunan Masjid ini, ” ucap H. Fauzan.

     

    “Semoga kebersamaan bersama warga akan terus dilakukan Pak Babinsa dalam membina warganya, ” pungkasnya. (Red)

    jateng klaten
    Budiyanta

    Budiyanta

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0723/Klaten Terima Kunjungan Badan...

    Artikel Berikutnya

    Jaga Keamanan Wilayah, Babinsa Ceper Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Kunker Pangkogabwilhan I Ke Tanjung Balai Karimun, Tinjau Pilkada Serentak di Wilayah Perbatasan
    Bakamla RI Sambut Kapal PCG BRP Gabriela di Dermaga Bitung

    Ikuti Kami